Iklan

Minggu, 18 September 2022

Upacara Bendera Kemerdekaan Papua Barat Hollandia, 01 Desember 1961










Upacara Bendera Kemerdekaan Papua Barat
Hollandia, 01 Desember 1961.

Komite Persiapan Kemerdekaan Papua Barat (KPKPB) yang terdiri dari 70 orang berpendidikan membantu Dewan Nieuw Guinea untuk mempersiapkan kemerdekaan Papua Barat mulai Awal tahun hingga pertengahan tahun 1961, sehingga pada 1 Desember 1961 Bendera Bintang Kerjora berhasil Dikibarkan untuk Pertama kalinya. sekaligus “Mengdeklarasikan Kemerdekaan Papua Barat”.

Upacara Bendera Kemerdekaan Negara Papua Barat yang paling pertama ini dilaksanakan di lapangan terbuka tapatnya di depan Gedung Kantor Pemerintahan Nerdelans New Guinea di Jayapura Pada tanggal 1 Desember 1961. Sekarang sudah Menjadi Kantor Gubernur Papua adalah Tempat bersejarah bagi Bangsa Papua.

Upacara sakral ini diikuti oleh Para pejabat dan ratusan warga, berkumpul sejak pukul 08.00 pagi hingga selesai di depan Gedung Nieuw Guinea Raad (NGR) atau Dewan Nugini Belanda atau Papua. Mulai dari anggota-anggota partai politik, Anggota Polisi Papua Vrij Corps, adviesraad Hollandia, para kepala distrik, Marcus Kasiepo, Willem Inuri, hingga Gubernur Nugini Belanda (NNG) Pieter Johannes Platteel. 

Bendera Bintang Kejora dikibarkan di samping bendera Belanda, dan lagu kebangsaan “Hai Tanahku Papua” dinyanyikan setelah lagu kebangsaan Belanda “Wilhelmus”. Deklarasi kemerdekaan Papua Barat ini disiarkan oleh Radio Belanda dan Australia selain itu Peristiwa ini menjadi berita utama Koran Pengantara edisi 2-9 Desember 1961 dengan tajuk "Bendera Papoea Barat Berkibar".

Upacara serupa juga terjadi di berbagai wilayah Papua pada hari dan tanggal yang sama, yang merupakan Basis Nasionalisme Papua Seperti di Biak, Wagete, Manokwari dan di Tanah Mrah.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima Kasih atas Kunjunganmu